Mangkir Tes Medis, Mboma Dicoret

Thursday, September 23, 2010


Lempeng platina di betis kiri pemain Kamerun itu mengundang kecurigaan Persebaya.


Cesare Mboma (GOAL.com/Roky Maghbal)
Galeri Foto
Perbesar
Cesare Mboma (GOAL.com/Roky Maghbal)

Hal-Hal Terkait

Tim

Pemain

Persebaya putuskan menutup pintu bagi kehadiran Cesar Mboma. Mantan punggawa Persitara ini akhirnya dicoret setelah mangkir dalam tes medis. Tes ini dilakukan untuk menjawab keraguan akan kondisi cedera betis kiri. Mboma disinyalir cedera di bagian ini berdasar informasi yang diterima tim medis Persebaya.

"Tes ini sejatinya untuk menjawab tanda tanya itu. Sayang, dia tak datang padahal sudah sepakat," terang dr Heri Siswanto, dokter tim Persebaya.

Sebelumnya dr Heri tidak berani memberikan rekomendasi untuk Mboma. Alasannya, di betis kiri pemain Kamerun ini masih terdapat lempeng platina. Tapi setelah berbicara dengan Mboma dan agennya, Jules Onana, dr Heri akhirnya tahu jika plat itu sudah terpasang sejak tujuh tahun lalu. Oleh sebab itu Mboma disarankan menjalani tes tulang untuk mengetahui kondisi sebenarnya dari kakinya.

Karena tidak hadir dalam tes itu, mulai timbul dugaan jika Mboma baru saja mengalami cedera serius, dan menggunakan pemasangan platina selama tujuh tahun sebagai alibi untuk membuat alasan.

"Ini yang memantik kecurigaan kita. Sudah tujuh tahun kok tidak dilepas. Bila platina itu tetap di dalam, akan sangat berbayaha," lanjutnya.

Pelatih Aji Santoso menyesalkan tindakan Mboma ini. Padahal, dari awal dia sudah tertarik denga kemampuannya sejak gabung di Persitara lalu.

"Sejujurnya, dia dari awal saya rekomendasikan ke manajemen," sesalnya. (gk-31)

0 comments:

Post a Comment

 
 
 

Sms Gratis

Pengikut Blog