Khutbah Jum’at – 20081212

Friday, September 3, 2010

Sesungguhnya negeri kita yang semula aman ini telah menjadi negeri yg mencekam dan menakutkan. Kolusi, korupsi, dan nepotisme telah menjadi bagian penting dalam tubuh para penegak dan penduduknya.

Krisis politik, sosial, dan perekonomian terus menggoyang keutuhan negeri ini, diwarnai dengan kerusuhan, keributan, dan demonstrasi yg tidak henti2nya. Bersamaan dengan itu, semua dekadensi moral, akhlaq, dan aqidah anak-anak bangsa telah mencapai klimaksnya, kewibawaan bangsa dan umat Islam pun lenyap.

Untuk mengatasinya, perlu kerjasama berbagai pihak.

1. Para pemimpin hendaknya menyadari bahwa kadar pemerintahan dan kedudukan yg dia dapatkan adalah nikmat dan amanah dari ALLOH SWT. Hendaknya dia menegakkan amar ma’ruf nahi munkar sesuai dengan tuntutan syariat, menutup pintu2 kejahatan dan kerusakaan serta melindungi negara dan rakyat dari kejahatan.
2. Rakyatnya hendak menuaikan hak2nya, berupa taat dan mendengar setiap apa yang diperintah dan dilarang oleh pemerintah.
3. Kaum ulama melaksanakan dan menegakkan hukum2 ALLOH SWT. Mengingatkan apa2 yg haq dan batil, mendoakan kebaikan dan mengarahkan kepada yg ma’ruf.

Yang mesti dibenahi dari bangsa ini adalah aqidahnya, agar segala sesuatunya bisa berubah ke arah yg lebih baik.

Rasululloh SAW bersabda dalam hadits yg diriwayatkan Imam Ahmad. Intinya, jika masyarakat dilanda krisis aqidah, akhlaq, dan moral. Dilanda krisis ekonomi dan politik yang dilematis, maka pembenahan pertama yang mesti dilakukan adalah pembenahan aqidah dan moral dengan segala kemampuan, sebab memperbaiki masalah yang paling berbahaya adalah hal yang disepakati oleh setiap insan berakal.

Semoga bangsa ini bisa bangkit dari keterpurukan. Aamiin.

0 comments:

Post a Comment

 
 
 

Sms Gratis

Pengikut Blog